Lazada

Kumpulan 15+ Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Terbaru

3 Comments August 09, 2019
Kumpulan Fitur Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Rahasia Hingga Fitur Terbaru. Whatsapp (disingkat WA) merupakan salah satu aplikasi sosial media berjenis chatting atau obrolan yang paling populer di dunia, karena aplikasi ini memiliki banyak sekali fitur canggih yang memudahkan penggunanya dalam melakukan interaksi melalui dalam jaring (komnikasi daring).

Namun dari sekian banyaknya fitur canggih tersebut masih banyak orang yang belum mengetahui semua kegunaan fitur tersebut sehingga masih bisa dikatakan fitur rahasia dan tersembunyi. Fitur apa saja di dalamnya? simak terus artikelnya!

Kumpulan 15+ Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Terbaru

Kumpulan Fitur Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Rahasia Hingga Fitur Terupdate

1. Blokir Kontak
Fitur blokir kontak merupakan sebuah fitur yang sangat berguna sekali untuk mengatasi pesan spam dari orang lain terlebih lagi orang asing. Dengan fitur ini kita dapat memblokir kontak tersebut sehingga dia tidak bisa melihat foto profil, last seen dan tidak dapat mengirimi pesan kepadamu.

Cara memblokir kontak di whatsapp "Masuk ke obrolan > Pilih obrolan > Pilih menu (titik tiga pojok kanan atas) > Lainnya > Blokir".

2. Beri Tanda Bintang
Fitur beri tanda bintang berfungsi untuk memberikan sebuah penanda khusus bahwa pesan tersebut akan disimpan ke dalam pesan faforit, mirip seperti bookmark pada browser.

Cara menggunakannya "Sentuh dan tekan lama pesan > ketuk ikon bintang"

3. Menyembunyikan Tanda Read
Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Terbaru 2
Ingin membaca pesan tanpa diketahui oleh si pengirim pesan di whatsapp? maka cobalah untuk menyembunyikan tanda "Read" alias centang dua biru. Dengan fitur ini maka seseorang yang sedang mengobrol denganmu di whatsapp tidak akan pernah tau kalau kamu pernah membaca pesan yang telah dikirim olehnya.

Masuk Whatsapp > Setelan > Akun > Privasi > Matikan Laporan dibaca"

4. Trik Menyembunyikan Terakhir Dilihat Online (Last Seen)
Ingin aktifitas kamu di whatsapp tidak diketahui oleh orang lain? gunakanlah fitur last seen, dengan begini kamu dapat menghilangkan aktifitas terakhir kamu saat menggunakan whatsapp.

Pergi ke Setelan Whatsapp > Akun > Privasi > Terakhir dilihat (Last seen) > Tidak ada.

5. Membuat Pesan Teks Bergaya
Jika kamu ingin mengirim sebuah pesan chat yang isinya sangat panjang dan kamu ingin menekankan poin poin tertentu didalamnya maka kamu bisa menggunakan gaya teks khusus di whatsapp, seperti pesan teks cetak miring (italic), tebal (bold), dicoret (strike through) dan spasi pada setiap abjad huruf (monospace).

Untuk membuat pesan teks bergaya khusus gunakan tanda khusus di bagian awal dan akhir teks tersebut seperti berikut:
_Gaya Teks Miring_
*Gaya Teks Tebal*
~Gaya Teks Dicoret~
```Gaya Teks Monospace```

6. Trik Menarik Pesan Yang Telah Terkirim
Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Terbaru 3
Apabila kamu telah mengirimkan sebuah pesan yang salah tulis (typo) atau salah kirim pesan ke orang lain maka kamu tak perlu khawatir karena kamu bisa menghapusnya kembali sehingga orang tersebut tidak dapat mengetahui isi pesan tersebut. Namun untuk menarik pesan tersebut pastikan kamu tidak melewati batas waktu yang telah ditentukan yaitu sekitar 7 menit setelah pesan tersebut terkirim.

Masuk ke obrolan > Sentuh dan tahan lama pesan yang ingin ditarik > Ketuk ikon "Sampah" > Hapus Untuk Semua Orang.

7. Menghububgkan Whatsapp Ke Komputer
Kita juga bisa mengubungkan akun whatsapp kita ke perangkat komputer ataupun laptop, dengan begitu kita bisa menyinkronkan semua pesan yang telah ada sebelumnya.

Masuk ke situs resmi whatsapp di web.whatsapp.com > Scan kode QR di PC dengan kamera ponselmu

8. Menyimpan Percakapan Menjadi Teks
Fitur yang satu ini bisa kalian gunakan untuk mendokumentasikan obrolan yang telah dipilih, dengan begini kamu bisa melihat pesan tersebut sewaktu waktu.

Silahkan masuk ke obrolan > Pilih menu (ikon titik tiga) > Lainnya > Ekspor Chat > Pilih Google Drive atau Gmail

9. Mencolek Teman Di Group
Kamu juga dapat mengirim pesan di grup untuk ditujukan pada orang tertentu dengan mencoleknya, dengan begitu dia akan mengetahui bahwa pesan tersebut ditujukan untuknya.

Untuk mencolek seseorang digrup maka kalian harus mengawali tanda @ atau mention di awal pada nama atau nomor kontak orang tersebut seperti @mas bro @mbak sis @6283832XXXXXX dan seterusnya.

10. Mengutip Pesan Tertentu
Apabila kalian ingin mengomentari sebuah pesan obrolan tertentu atau telah tenggelam maka kamu bisa mengutip pesan tersebut sehingga para pembaca pesanmu mengetahui tentang komentar yang sedang kamu kirimkan.

Sentuh dan tahan lama pada pesan yang ingin dikutip > klik ikon panah kekiri > kirim pesan.

11. Mengatur Download Media
Fitur Whatsapp Lengkap Yang Tersembunyi Dan Terbaru 4
Gunakan opsi download media secara manual untuk menghindari penggunaan data internet yang cepat habis. dengan mengaktifkan fitur download manual maka kita bisa memilih atau mendownload file dan media yang penting saja.

Masuk aplikasi whatsapp > Setelan > Penggunaan data dan penyimpanan > Hilangkan tanda semua tanda centang pada menu "Saat menggunakan data seluler", "Saat terhubung ke Wi-Fi" dan "Saat Roaming".

12. Mencadangkan Semua Obrolan
Mencadangkan dan memulihkan semua obrolan yang ada di perangkatmu, sehingga apabila kamu ingin berganti ke perangkat barumu maka kamu bisa mencadangkannya dan memulihkan semua obrolan tersebut melalui email dengan mudah.

13. Memberikan Pin Pada Obrolan
Fitur selanjutnya yaitu untuk memberikan tanda Pin khusus yang berguna untuk memberikan sebuah penanda pada obrolan yang telah dipilih, dengan begitu obrolan tersebut tidak akan pernah tenggelam kebawah oleh pesan baru dari obrolan lainnya.

Sentuh dan tahan laman obrolan > pilih beberapa obrolan > beri tanda Pin

14. Melakukan Video Call Group
Kalian bisa berdiskusi secara interaktif melalui aplikasi Whatsapp dengan video call group, dengan begitu kamu bisa melakukan panggilan video grup hingga 4 orang sekaligus.

15. Whatsapp Payments (segera hadir)
Fitur terbaru pada whatsapp ini masih dalam dilakukan uji coba pada versi beta aplikasi whatsapp di India dan belum dirilis resmi di Indonesia. Dengan adanya fitur Whatsapp Payments ini maka para pengguna bisa melakukan transaksi dengan mudah seperti mengirim sebuah foto di whatsapp.

16. Whatsapp Dark Mode (segera hadir)
Dengan adanya fitur ini diharapkan para pengguna bisa lebih nyaman saat menggunakan whatsapp di malam hari dan juga bisa mengurangi konsumsi baterai sehingga lebih hemat dari versi sebelumnya.

Baca juga :
Cara Mengatasi Kontak WA Tidak Terbaca
5 Cara Mengembalikan (Ekspor/Impor) Kontak Yang Hilang Di Android
Aplikasi Chat Di Android Yang Terbaik Dan Paling Banyak Digunakan

Demikian ulasan mengenai fitur fitur yang ada di dalam aplikasi whatsapp yang bisa kalian gunakan, semoga bermanfaat.
Promo Menarik
Thumbnail
Diskon Barang Elektronik Di Lazada Hingga 80%
Cek disini
Thumbnail
Promo Cuci Gudang, Diskon Sampai 50%
Cek disini
Thumbnail
Murah Pol - Barang Murah Berkualitas Mewah
Cek disini
Thumbnail
Tampil Cantik Gak Perlu Mahal - Diskon 50%
Cek disini
Thumbnail
Kumpulan Barang Untuk Kesehatan - Diskon 50%
Cek disini

3 comments:

Komentar spam tidak akan di tampilkan !
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?
Kembalilah ke jalan yang benar sebelum Allah sendiri yang memberikan peringatan kepadamu

Lazada